Komsos Serta Silaturahmi Adalah Cara Pendekatan Babinsa di Wilayah Binaan

    Komsos Serta Silaturahmi Adalah Cara Pendekatan Babinsa di Wilayah Binaan

    SURAKARTA - Agar terjalin tali silaturahmi dan kerja sama yang baik, Babinsa Kelurahan Sewu Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serma Samuel melaksanakan silaturahmi dan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat di Wilayah binaannya, Senin (21/11/2022).

    Hal yang dilakukan secara rutin dan berkesinambungan itu dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat.

    "Demi menjaga hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat binaannya, kami secara rutin mendatangi dan berkomunikasi dengan  masyarakat, salah satunya dengan mendatangi rumah warga di Kelurahan Sewu Kecamatan Jebres Kota Surakarta."tegas Serma Samuel.

    "Pelaksanaan Komunikasi Sosial ini merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan karena dari Babinsa tersebut akan bisa lebih mempererat hubungan antara TNI dan Rakyat."terangnya.

    "Babinsa adalah ujung tombak satuan di lapangan, maka kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Babinsa dapat diterima baik oleh masyarakat."imbuhnya.

    "Dengan adanya Babinsa yang berkeliling di Wilayah binaan, maka Babinsa bisa tahu permasalahan di lapangan, sehingga kalau ada permasalahan cepat terselesaikan, "pungkas Serma Samuel.

    (Arda 72)

    surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Setiap Saat Siap Bergerak Atasi...

    Artikel Berikutnya

    Awasi Klien Anak, PK Bapas Surakarta Kunjungi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya

    Tags